Seri Terbaru VGA Nvidia GeForce untuk Notebook, "800M Series"

Posted by Muhammad aby reza on 21.23 with No comments
Kali ini saya akan membahas tentang VGA Card untuk Notebook keluaran dari Nvidia, salah satu produsen VGA terbaik yang sudah terkenal di seluruh dunia.

Kebutuhan VGA bertingkat High-End untuk para "Gamers" merupakan kebutuhan wajib yang harus terpenuhi, terutama bagi mereka yang ingin tingkatan FPS (Frame Per Second) yang tinggi agar gambar lebih mulus dan Texture 3D yang lebih detail pada tampilan visual game.
Para Gamers pun bermain tidak hanya melalu PC dekstop, Tapi Banyak Juga yang lebih menyukai bermain lewat notebook, karna kelebihan dari notebook sendiri yaitu bisa di bawa kemana pun, walau pun mempunyai kekurangan yaitu harga yang lebih mahal dari pc dan hardware nya pun tidak bisa dirakit atau pun di ganti sesuai keinginan (kecuali RAM),

Setelah rilis nya seri 700 pada tahun 2013, di tahun 2014 ini Nvidia kembali merilis seri GeForce Terbaru mereka, Pada Bulan Februari, Nvidia merilis VGA Perdana-nya dari seri 800 , Yaitu Nvidia GeForce 820M , dan VGA lain nya rilis pada Tanggal 12 Maret, 2014.


sumber : http://en.wikipedia.org/wiki/GeForce_800M_series

Berbeda seperti tahun sebelumnya, kalau sebelumnya Nvidia mengeluarkan seri Nvidia Geforce 700 (untuk dekstop) dan 700M (huruf "M" di Belakang-nya mempunyai arti "Mobile", yang artinya untuk notebook), kali ini Nvidia hanya mengeluarkan Nvidia Geforce 800M, sedangkan untuk versi dekstop mereka menamainya Nvidia Geforce seri 900.

di Seri ini, Nvidia hanya mengeluarkan tipe GeForce GTX (untuk notebook gaming high-class) dan Geforce biasa, mereka tidak mengeluarkan seri GT ataupun GTS untuk tingkatan medium-class, berarti untuk notebook tingkatan Med-Class masih menggunakan seri 700m.

untuk seri 800M sudah dipakai para produsen Notebook terkenal sebagai contoh Notebook Alienware keluaran Dell dan ROG dari Asus.

Penasaran melihat kelebihan dari seri high-end dari 800M melawan seri 700M? mari kita lihat.
versi high-end dari 800M dan 700M adalah Nvidia Geforce GTX 880M dan 780M, gambar dibawah ini adalah hasil compare dari kedua VGA Tersebut.
sumber : http://gpuboss.com/gpus/GeForce-GTX-880M-vs-GeForce-GTX-780M
kalau kita lihat dari hasil compare tersebut, mungkin terlihat "hanya" perbedaan kecil yang sepertinya bukan sesuatu yang mencolok, tetapi ternyata kita akan berpikir berbeda ketika kita bandingkan melalui hasil test lewat salah game test, contoh nya "Crysis 3" dan "Bioshock Infinite" : 


sumber : http://gpuboss.com/gpus/GeForce-GTX-880M-vs-GeForce-GTX-780M

Terjadi perbedaan yang sangat mencolok pada Game BioShock, perbedaan mencapai 20Fps, jelas disini GTX 780M kalah jau dengan GTX 880M.

Setelah melihat hasil ini, jelas-jelas bahwa seri 800 ini sangat recomended bagi para pecinta game dan pecinta notebook high spec, Jadi, apakah anda berminat untuk membeli notebook yang mempunyai VGA se-Powerfull ini? pasti nya sudah jelas pasti iya.

sumber data : wikipedia.com. detik.com, notebookcheck.com, gpuboss.com

ditulis oleh : Mochammad Abiyrheza
201447013
Teknik Informatika